Dec 1, 2017

5 Tips Tetap Sehat dan Selamat Selama Berkendara

Perempuan masa kini semakin padat aktivitas baik di dalam rumah maupun di luar rumah. Perempuan yang kodratnya menjadi ibu, tak sebatas bergelut di dapur, sumur dan kasur. Tetapi ada banyak aktivitas yang dilakukan oleh perempuan yang mengharuskannya untuk mobile dari satu tempat ke tempat yang lain. Ke kantor, antar anak sekolah, ke pasar, arisan, hingga menghadiri event-event. Karena itu, perempuan-perempuan masa kini pun makin mendominasi di jalan raya ketika berkendara.


5 Tips Tetap Sehat dan Selamat selama Berkendara | Sumber Foto: Pixabay.Com | Editing: NdyPada.Com

Menjadi perempuan dengan segudang aktifitas, gak boleh lupa untuk tetap menjaga dan merawat tubuh termasuk wajah. Apalagi kalo ke sana kemari dengan mengendarai sepeda motor. Apa aja yang perlu diperhatikan?
1. Menggunakan Helm


Helm sejatinya adalah alat pelindung diri ketika berkendara. Di Makassar, saya masih sering banget melihat ibu-ibu berdaster, mungkin karena jarak tempuh yang ingin mereka tuju cukup dekat, dan diperkirakan gak ada polisi yang bakal melihat, sehingga mengabaikan penggunaan helm. Padahal helm melindungi kepala dari potensi bahaya kecelakaan lalu lintas juga melindungi dari panas matahari dan debu. Jadi, walaupun gak ada polisi yang jaga, helm tetap wajib digunakan sebagai wujud safety riding.
2. Masker
Awalnya saya sering menyepelekan penggunaan masker. Tapi karena malas menggunakan masker itulah, jerawat jadi mudah banget berkembang biak. Ini karena debu yang mengandung banyak racun di jalan raya dengan mudah menempel di wajah karena tidak ada masker yang menghalangi. Selain itu, masker juga menghindarkan kita dari menghirup gas beracun dari asap knalpot kendaraan di jalan raya.  Sekali merengkuh dayung, dua tiga pulau terlampaui kan hehe..
3. Sedia Jas Hujan
Musim hujan saat ini mulai merata di seluruh wilayah Indonesia. Di Makassar, hujannya mulai awet. Namun hujan tentu bukan penghalang bagi perempuan dalam melakukan aktifitasnya. Antar anak ke sekolah, berangkat ke kantor, dan kewajiban-kewajiban lain walaupun hujan tetap harus dilakoni.
Jas Hujan menjadi barang wajib yang harus selalu disiapkan ketika berkendara di musim hujan. Kalau-kalau hujannya pas sedang di jalan.
4. Menggunakan Sarung Tangan
Seperti masker, sarung tangan juga masih banyak disepelekan orang para pengendara sepeda motor di jalan raya. Padahal menggunakan sarung tangan banyak banget manfaatnya. Yang terpenting adalah, sarung tangan juga merupakan alat pelindung diri yang melindungi area tangan dari potensi luka saat kecelakaan. Kita tentu tidak menginginkan kecelakaan terjadi, namun jika hal itu menimpa diri kita, namun setidaknya sudah ada upaya melindungi tangan dari luka. Karena kulit telapak tangan sangat tipis dan rentan luka ketika tergores aspal, bebatuan, atau tanah.
Gak hanya itu, kaum perempuan tentu gak mau kalau warna kulit di area punggung tangan sangat kontras dengan warna kulit di lengan. Yes! Sarung tangan juga melindungi pengendara dari paparan sinar matahari yang sangat ekstrim di siang hari dan mampu membakar kulit. Menggunakan sarung tangan, gak perlu lagi menyetir motor dengan posisi punggung tangan menghadap ke bawah. Karena posisi itu sangat berbahaya loh! Amannya ya menggunakan sarung tangan. Tempat jual sarung tangan motor kini juga sudah menjamur di mana-mana. Harganya  juga relatif terjangkau. Di toko online juga banyak kok.
Sarung Tangan Motor di Matahari Mall
Sarung tangan juga bermanfaat menyerap keringat berlebih di telapak tangan. Keringat berlebih di telapak tangan ternyata bisa fatal akibatnya. Stang motor jadi licin, potensi tergelincir dan bisa berujung pada kecelakaan.
Manfaat lain dari sarung tangan motor adalah mampu meredam getaran pada stang motor. Jika berkendara dalam waktu lama, getaran ini tentu mengganggu banget ya..
5. Selalu Membawa Air Mineral
Air minum adalah item yang wajib dibawa ketika saya keluar rumah. Ini untuk menjaga tubuh agar terhindar dari dehidrasi. Dengan mengkonsumsi air minum yang cukup, aliran darah ke otak jadi lancer, sehingga berkendara pun menjadi fokus dan gak gampang lelah. Kalau sudah mulai lelah ketika berkendara, lebih baik mampir sesaat untuk beristirahat. Demi keamanan dan kenyamanan, dan turut menjaga kelancaran lalu lintas di jalan raya.
Teman-teman punya tips lain? Sharing yuk di kolom komentar.

23 comments:

  1. Tips lain, kalo lelah jangan memaksakan diri, lebih baik istirahat sejenak

    ReplyDelete
  2. Betul banget tu tips nya mbk, klo aku n suami sering teledor untuk bawa jas hujan. Jdi klo mendadak kehujanan, kita selalu basah kuyup. Haha

    ReplyDelete
  3. Tips membawa air mineral saat berkendara itu penting juga ya. Kadang kita mikir "kalo haus kan bisa singgah di mini market" padahal kalo bisa bawa dari rumah kan lebih baik karena bisa lebih hemat juga dan menghindari resiko di jalan karena terlalu banyak singgah #pengalamanpribadi :D

    ReplyDelete
  4. aku tiap hari bawa motor tpi gak pakai sarung tangan. alhasil belang deh tangan dan susah untuk menyatukannya kembali seperti kulit awal. hiks.. makasih informasinya kak ndy

    ReplyDelete
  5. Sarung tangan ini penting buat sesemamak yg nggak ingin belang kayak zebra wkwkwkwkwk

    ReplyDelete
  6. Waah ini mah perlengkapan tempur aku bangeet setiap hari
    Beneran, air mineral harus ada..
    Biar tetep sehat dan cantik meski ngojek eeaa

    ReplyDelete
  7. Kadang suka lupa dan males pake masker. Padahal itu perlindungan pertama sama polusi ya hehe

    ReplyDelete
  8. Sarung tangan suka lupa. Padahal penting. Makasih ya Mbak diingatkan.

    ReplyDelete
  9. saya dulu kalau naik motor gak suka pake kaos tangan alhasil sampe rumah biasa belang2 tangan hahahaha baru nyesal sendiri

    ReplyDelete
  10. Kalau saya, plus kaos kaki hahahhaa kaki jadi belang cyinnn xD

    ReplyDelete
  11. Maskeerr.
    Aku sering teruru-buru dan lupa pakai.

    Padahal kalau sudah dipakai, terasa enak banget.

    ReplyDelete
  12. bawa air mineral itu penting, lho. Kalau gerah atau kena macet bisa istirahat dulu sambil minum air.

    ReplyDelete
  13. Mending bawa air mineral sendiri ya lebih hemat dan gak pakai berhenti2 di pinggir jalan, apalagi kalau perjalanan jauh :D

    ReplyDelete
  14. Mending bawa air mineral sendiri ya lebih hemat dan gak pakai berhenti2 di pinggir jalan, apalagi kalau perjalanan jauh :D

    ReplyDelete
  15. Memang gak boleh dipandang sepele ya, keamanan berkendara

    ReplyDelete
  16. Helm itu emang paling wajib banget ya, suka heran sama orang yang gak mau pakai helm karena alasanya "dekat kok, gak ada polisi jalanannya".

    Tiap denger yg bgtu, selalu mau nyautin "dekat ajalmu..."

    ReplyDelete
  17. Sarung tangan mmg penting ya, suamiku selalu pake juGaa :)

    ReplyDelete
  18. Aku kurang maskernya, malah sulungku yg rajin pakai masker

    ReplyDelete
  19. Surat - surat berkendara juga penting banget. Perlu ditambahkan kayaknya

    ReplyDelete
  20. Suami saya jarang banget ngelengkapi diri dengan sarung tangan. Tapi yang lainnya emang komplit sh dia

    ReplyDelete
  21. Alhamdulillah saya sangat senang melihat semakin banyak perempuan yang mandiri, bisa bawa kendaraan sendiri. Jadi tips-tips ini sangat berguna bagi mereka, sayangnya tips itu tidak bisa saya terapkan untuk diri sendiri, karena saya tidak bisa bawa motor hehehe...ketahuan di.

    ReplyDelete
  22. Really, you blog has interesting and very valuable information about the translation.



    sbobet
    ทางเข้า sbo
    ทางเข้า sbobet

    ReplyDelete
  23. Untuk pengemudi terutama sepeda motor memang jangan pernah melupakan standar keselamatan karna sangat penting untuk pengendara

    ReplyDelete

Terima kasih telah berkunjung dan berkomentar ke blog ini. Pastikan mengisi kolom nama dan url blog agar saya bisa berkunjung balik ke blog teman-teman semua :)

Oiya, diharapkan tidak mencantumkan link hidup di dalam kolom komentar ya. Jika terdapat link hidup dalam komentarnya, mohon maaf akan saya hapus. Harap maklum.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...