Sep 30, 2017

Temu Bunda 2017: Me Time dengan Sejuta Manfaat

Menjadi seorang ibu yang bekerja dengan rutinitas di kantor sepanjang weekday, pulangnya sore kemudian kembali beraktifitas menjadi seorang ibu rumah tangga, tentu saja saya butuh 'me time'. Terkadang rasa jenuh itu ada. Sekali-kali keluar dari aktifitas rutin, melakukan hal-hal yang fun. 'Me time' dipercaya mampu meningkatkan fungsi otak dan membuat tubuh jadi rileks. Biasanya kalau udah 'me time', jadi makin semangat kerjanya juga makin semangat melakukan rutinitas di rumah bersama keluarga. Saya bersyukur memiliki suami yang selalu mendukung setiap kegiatan positif yang saya lakukan.



Awal 2017 lalu, saya meminta izin kepada suami untuk mendaftarkan diri dalam seleksi Mombassador Batch 5. Saat itu saya bilang ke suami, jika terpilih nanti saya akan diundang untuk hadir dalam acara Temu Bunda 2017 di Yogyakarta selama 3 hari. Suami membolehkan, katanya itung-itung 'me time'.

Sep 17, 2017

7 Rahasia Lulus CPNS 2019

Seleksi calon pegawai negeri sipil selalu jadi daya tarik banyak generasi muda. Ada yang berharap lulus seleksi CPNS karena memang sedang jobless, ada yang hanya iseng, ada juga yang karena bosan dengan kerjaan yang sebelumnya. 



Mengapa memilih menjadi PNS?
Alasan ini pula yang menggerakkan saya menulis artikel ini. Banyak anggapan bahwa PNS adalah pekerjaan santai dan gak ada pemecatan.

Sep 16, 2017

8 Zona Memukau di Festival 8 Makassar 2017

Tahun ini adalah kali kedua pelaksanaan Makassar Festival Eight Festival and Forum 2017 (Festival F8). Tahun lalu, pelaksanaannya hanya 3 hari. Sayang banget waktu itu saya gak sempat hadir. Nah tahun ini, saya gak mau ketinggalan. Pas banget di antara tanggal 6 sampai 10 September 2017 kemarin, saya ada waktu senggang. Saya datang di hari pembukaan F8 dengan membawa rasa penasaran terhadap keseruan F8 yang sudah ramai wara wiri di timeline social media saya.


Di hari pertamanya, event yang mengusung tema “Penghormatan Kepada Asal” ini sudah sangat ramai pengunjung. Sepanjang pantai Losari macet parah. Ada rekayasa lalu lintas juga, jadi jalan menuju pantai Losari jadinya muter-muter. Parkiran yang dekat dengan area F8 penuh banget. Jadi harus rela berjalan kaki beberapa puluh meter dari parkiran ke pintu masuk area F8.


Begitu masuk area yang terdiri atas 8 zona ini, lelah itu terbayar. Karena pengunjung disuguhi berbagai kemeriahan dan megahnya panggung utama serta 8 festival kolosal yang semuanya sangat memukau dan menarik untuk dijelajahi yaitu Fashion, Film, Food & Fruit, Flora & Fauna, Folk, Fine Arts, Fusion Music, Fiction Writers & Font.

Sep 8, 2017

Networking Bagi Blogger, Pentingkah?

Di masa kecil saya, saya gak pernah bercita-cita untuk menjadi seorang blogger. Di masa itu, profesi blogger belum ada. Kalau ditanya hobi, belum ada tuh kata “ngeblog” di masa itu. Dan saya pun tidak pernah membayangkan, akan ada media di masa millennial yang bernama blog, yang bisa menjadi profesi bagi penulisnya. 


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...